PELATIHAN ELECTRONIC CLUB AEROMODELLING UNEJ 2019

Latest Comments

No comments to show.

Aeromodelling UNEJ adalah sebuah club riset tentang kedirgantaraan di bawah naungan Himpunan Mahasiswa Mesin Universitas Jember. Untuk menambah wawasan anggota baru dari club aeromodelling, maka dilakukan berbagai macam riset maupun pelatihan, salah satunya yaitu pelatihan Electronic  yang dilaksanakan pada 6 dan 7 Mei 2019.

Pelatihan ini bertujuan untuk mengenalkan anggota baru tentang komponen apa saja yang digunakan pada wahana. Selain itu, anggota club Aeromodelling UNEJ diharapkan dapat memilih komponen elektrikal yang tepat sesuai dengan fungsi, tujuan wahana,  meminimalisir hal-hal yang tidak diinginkan pada wahana ketika berada di udara, dan untuk mengetahui apakah motor dan propeller yang digunakan dapat menghasilkan Thrust yang cukup untuk menerbangkan wahana dengan efisien.

Melalui kegiatan ini, diharapkan anggota baru club Aeromodelling UNEJ dapat lebih memahami tentang dasar pemasangan komponen-komponen elektrikal pada wahana. Agar riset yang dilakukan oleh club aeromodelling unej dapat mencapai hasil yang maksimal.

No responses yet

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *